Ketua KPU Sumut, Buka Debat Publik Terakhir Pilkada Gubernur: Ajak Paslon Sinergikan Kebijakan untuk Memperkokoh NKRI

    Ketua KPU Sumut, Buka Debat Publik Terakhir Pilkada Gubernur: Ajak Paslon Sinergikan Kebijakan untuk Memperkokoh NKRI
    Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumatera Utara, Agus Arifin.

    MEDAN - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sumatera Utara, Agus Arifin, secara resmi membuka debat publik ketiga dan terakhir dalam rangkaian Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gubernur Sumut pada Rabu (13/11/2024) malam.

    Dalam berbagai hal, Agus menekankan bahwa debat ini menjadi puncak dari upaya menghadirkan gagasan-gagasan segar dari para pasangan calon (Paslon), dengan tema utama “Sinergisitas Kebijakan Pembangunan Daerah dalam Rangka Memperkokoh NKRI.”

    “Debat ketiga ini merupakan penutup dari rangkaian debat pertama dan kedua. Diharapkan, para Paslon bisa menggalang ide-ide yang membangun sinergi dan kebersamaan di Sumatera Utara dalam membingkai NKRI, ” ujar Agus.

    Pada kesempatan tersebut, ia juga mengingatkan bahwa masa kampanye akan berakhir pada tanggal 23 November, empat hari menjelang hari pemilihan pada tanggal 27 November 2024. Menyampaikan pesan tentang pentingnya menjaga kebinekaan, seluruh anggota KPU Provinsi Sumut hadir mengenakan pakaian adat yang mencerminkan semangat keanekaragaman budaya di Sumatera Utara .

    “Kita berharap kebersamaan dan kebinekaan ini tetap terjaga hingga akhir kampanye dan saat pemilu berlangsung, ” imbuhnya.

    Agus mengimbau seluruh pemilih di Sumatera Utara agar menggunakan hak pilihnya untuk menentukan masa depan provinsi ini pada pemungutan suara yang akan datang. (Alam).

    medan sumut
    A. Putra

    A. Putra

    Artikel Sebelumnya

    Benny Gusman Sinaga Dihunjuk Sebagai Ketua...

    Artikel Berikutnya

    Aniaya Pendukung Nomor Urut 2, Ketua Maujana...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Dibakar Api Cemburu, Istri Bunuh Rivalnya: Jasad Dibuang di Pinggir Jalan Perumahan Citra Land
    Juarai Gelaran Aquabike Jetski World Championship 2024, Lagu Kebangsaan Jepang Berkumandang di Rungan Terbuka Publik Parapat
    Aquabike Jetski World Championship 2024 Berjalan Sukses, Menpora Sampaikan Apresiasi dan Berharap Terus Dikembangkan
    Diduga Tak Netral di Pilkada 2024, Warga Laporkan  Kepala Dinas Kesehatan Simalungun ke Bawaslu
    Perhelatan Aquabike Jetski World Championship 2024 Danau Toba, ASDP Catat Kenaikan Trafik Capai 12 Persen
    Sebarkan Ujaran Kebencian dan Penghinaan, El Kananda Shah Tegaskan Kami Bukan Drakula dan Minta Cyber Polda Sumut Usut Tuntas
    Penangkapan Dramatis! Polisi Lepas Tembakan Saat Tangkap Pengedar Sabu di Deli Serdang, Pelaku Nekat Kembali untuk Mengambil Barang Bukti
    Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Simalungun Sambut Kunjungan Visitasi Komisi Informasi Provinsi Sumatera Utara
    KSOPP Siapkan Operasi Angkutan Nataru 2024-2025 untuk Liburan Aman dan Selamat, 10 Kapal Fery Disiapakan Layani Pemudik
    Polda Sumut Ungkap Kasus Pembunuhan Tragis di Berastagi: Lima Tersangka Ditangkap, Dua Orang Masih Buron
    BRI BO Medan Thamrin Berikan Bantuan Khitanan Massal Kepada RSU Muhammadiyah Sumut
    Dua Unit Handphone Jurnalis Media Online Raib Digondol Maling
    Innova Hitam Terjun Bebas ke Danau Toba, Tim SAR Gabungan Temukan Jasad Pangulu Ujung Mariah
    Penyaluran ZIS Wujud Komitmen Sejahterakan Masyarakat Deli Serdang
    Hindari Penumpukan Kendaraan Dipelabuhan, Pengguna Jasa Penyeberangan Ajibata-Ambarita Dihimbau Lakukan Pembelian Tiket di Website TobaFerizy.com

    Ikuti Kami