Bawa Air dan Tanah Deli, Gubernur Sumatera Utara Tanam Pohon Kemiri Toba di Titik Nol IKN Nusantara

    Bawa Air dan Tanah Deli, Gubernur Sumatera Utara Tanam Pohon Kemiri Toba di Titik Nol IKN Nusantara

    PENAJAM PASER UTARA-Selain menyerahkan air dan tanah Deli dari Sumatera Utara (Sumut) untuk dimasukkan ke dalam Kendi Nusantara, Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi juga menanam pohon Kemiri Toba, bersama Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo di kawasan Titik Nol Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur (Kaltim), Senin ( 14/3/2021 ).

    Prosesi penyatuan air dan tanah kepada Kendi Nusantara, serta penanaman berbagai jenis pohon dari seluruh provinsi di Indonesia di kawasan Titik Nol IKN Nusantara tersebut, juga diikuti oleh seluruh gubernur se-Indonesia.

    Pohon Kemiri Toba yang ditanam Gubernur Edy Rahmayadi merupakah salan satu komoditas unggulan Kabupaten Toba. Selain dikenal memiliki banyak khasiat untuk kesehatan tubuh, Kemiri Toba juga memiliki nilai ekonomis tinggi. Bahkan Kemiri Toba ini juga menjadi salah satu komoditas rempah yang diekspor Indonesia ke berbagai negara di dunia.

    Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, menjadi gubernur pertama yang menyerahkan tanah dan air dari Jakarta untuk IKN, dan diakhiri oleh Gubernur Isran Noor, yang membawa tanah dan air dari Kalimantan Timur. Dengan harapan, dukungan dari kepala daerah se-Indonesia tersebut dapat menjadi modal besar dalam menyukseskan pembangunan IKN Nusantara.

    Sebelumnya, prosesi penyatuan tanah dan air Nusantara yang dipimpin Presiden Joko Widodo di damping Ibu Negara Iriana Joko Widodo berlangsung khidmat. Para gubernur atau yang mewakili dari 34 provinsi kemudian menyerahkan tanah dan air yang telah dibawa dari masing-masing daerah kepada Presiden Jokowi. Termasuk Gubernur Sumut Edy Rahmayadi yang membawa air dan tanah Deli.

    Selanjutnya, Kepala Negara menyatukannya di dalam sebuah wadah berwarna emas, bejana Nusantara. Uniknya dari prosesi ini adalah tanah dan air dari tiap daerah dibawa dengan menggunakan wadah yang menjadi ciri khas dari daerah masing-masing. Hal ini juga melambangkan kekayaan budaya Indonesia sebagai sebuah negara besar sekaligus simbolisasi bahwa IKN akan menjadi kota bagi semua.

    Turut hadir dalam kesempatan tersebut antara lain Ketua MPR Bambang Soesatyo, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar, Menteri PPN/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Kepala Otorita IKN Bambang Susantono, dan Wakil Kepala Otorita IKN Dhony Rahajoe. ( KARMEL )

    Sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Dorong Ekonomi dan Swasembada Pangan, Wakil...

    Artikel Berikutnya

    Sosok Bobby Handoko, Calon Kepala Desa Medan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Ikuti Seminar Nasional, Pjs Bupati Asahan Berikan Apresiasi Kepada PPMA
    Lake Toba, North Sumatra: A Natural Wonder and Cultural Gem
    Aquabike Jetski World Championship 2024 Berjalan Sukses, Menpora Sampaikan Apresiasi dan Berharap Terus Dikembangkan
    Diduga Tak Netral di Pilkada 2024, Warga Laporkan  Kepala Dinas Kesehatan Simalungun ke Bawaslu
    Perhelatan Aquabike Jetski World Championship 2024 Danau Toba, ASDP Catat Kenaikan Trafik Capai 12 Persen
    Lake Toba, North Sumatra: A Natural Wonder and Cultural Gem
    Lomba Solu Bolon Turut Meriahkan Aquabike 2024 dan Berhasil Pukau Para Rider dan Wisatawan di Samosir
    Sebarkan Ujaran Kebencian dan Penghinaan, El Kananda Shah Tegaskan Kami Bukan Drakula dan Minta Cyber Polda Sumut Usut Tuntas
    Penangkapan Dramatis! Polisi Lepas Tembakan Saat Tangkap Pengedar Sabu di Deli Serdang, Pelaku Nekat Kembali untuk Mengambil Barang Bukti
    KSOPP Siapkan Operasi Angkutan Nataru 2024-2025 untuk Liburan Aman dan Selamat, 10 Kapal Fery Disiapakan Layani Pemudik
    Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Simalungun Sambut Kunjungan Visitasi Komisi Informasi Provinsi Sumatera Utara
    Pemuda Pancasila Kabupaten Simalungun Siap Menangkan Anton-Benni Sinaga Nomor Urut 2
    BRI BO Medan Thamrin Berikan Bantuan Khitanan Massal Kepada RSU Muhammadiyah Sumut
    Dua Unit Handphone Jurnalis Media Online Raib Digondol Maling
    Innova Hitam Terjun Bebas ke Danau Toba, Tim SAR Gabungan Temukan Jasad Pangulu Ujung Mariah
    Penyaluran ZIS Wujud Komitmen Sejahterakan Masyarakat Deli Serdang
    Hindari Penumpukan Kendaraan Dipelabuhan, Pengguna Jasa Penyeberangan Ajibata-Ambarita Dihimbau Lakukan Pembelian Tiket di Website TobaFerizy.com

    Ikuti Kami